PENGARUH SELISIH KURS TERHADAP LABA BERSIH PERUSAHAAN ( STUDI KASUS PADA PT BMB EKSPORT SLEMAN )
Abstract
Dalam kegiatan eksport – import untuk mempermudah transaksi antar negara, dikenal adanya
sistem perbandingan nilai mata uang negara yang disebut sebagai kurs. Transaksi – transaksi
yang berhubungan dengan mata uang asing seperti transaksi jual beli valuta asing, penjualan
eksport atau pembelian import, akan menyebabkan terjadinya laba atau rugi dari selisih kurs .
Turunnya mata uang rupiah menimbulkan selisih kurs yang menyebabkan kenaikan laba bersih
perusahan. Meningkatnya laba bersih akibat fluktuasi nilai tukar rupiah mempengaruhi rasio
keuangan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauhmana pengaruh selisih
kurs terhadap laba bersih perusahaan khususnya pada PT BMB Eksport serta mengetahui
perkembangan laba bersih pada PT BMB Eksport periode 2009 – 2012. Alat analisis yang
digunakan adalah uji anova dari analisis regresi linier sederhana untuk menentukan besarnya
hubungan antara selisih kurs dengan laba bersih. Ada pengaruh signifikan antara selisih kurs
dengan laba bersih. Dibuktikan dengan t hitung 7,293 ≥ t tabel yaitu sebesar 3,182
Kata Kunci : Laba Bersih dan Selisih Kurs