PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, RASIO SOLVABILITAS, RASIO PROFITABILITAS, DAN RASIO AKTIVITAS SEBAGAI PREDIKSI FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN RITEL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2018-2021

  • Ratna Ambar Mintarsih
  • Nurasniati Binangkal STIE YKP

Abstract

ABSTRAK


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh signifikan rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas dan rasio aktivitas terhadap prediksi financial distress secara parsial dan simultan pada perusahaan ritel yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021.


Jenis penelitian yaitu kuantitatif. Populasi dalam penelitian yaitu perusahaan ritel yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Dari 25 perusahaan yang menjadi populasi dalam penelitian ini yang memenuhi kriteria hanya 23 perusahaan. Metode analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi, analisis linear berganda dengan uji t, uji F dan uji koefisien determinasi dengan bantuan software SPSS 25.


Hasil penelitian menunjukkan rasio likuiditas berpengaruh signifikan terhadap prediksi financial distress dengan nilai 0,015 < 0,05. Rasio solvabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap prediksi financial distress dengan nilai 0,764 > 0,05. Rasio profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap prediksi financial distress dengan nilai 0,000 < 0,05 dan rasio aktivitas berpengaruh signifikan terhadap prediksi financial distress dengan nilai 0,000 < 0,05. Sedangkan secara simultan rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas dan rasio aktivitas berpengaruh signifikan terhadap prediksi financial distress. Hasil uji koefisien determinasi sebesar 94,6% dan 5,4% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak di uji dalam penelitian ini.


 


Kata kunci : Rasio likuiditas, Rasio solvabilitas, Rasio profitabilitas, Rasio aktivitas, Prediksi Financial distress


 


 


 


 


ABSTRACT


The purpose of the study is to understand the impact of the liquidity ratio, the solvency ratio, the profitability ratio, and the activity ratio of the financial recovery on the retail market.


 The kind of research is quantitative. The population in the study is the retail enterprise registered to the Indonesian stock exchange. Of the 25 companies that populate this research that met only 23 criteria. The methods of data analysis used are classic assumptions testing, normality tests, multicolosynticizing tests, autocortilisation tests, linear bergtests with t-tests, f tests and coefficient determinations with the help of SPSS software 25.


Studies indicate a liquidity ratio is significant to financial distress predictions at. 0,015 < 0,05. Solvability ratios rate does not affect significant customer predictions with value 0.764 > 0.05. The profitability ratio has a significant impact on financial distress predictions at 0,000 < 0.05 and activity ratios have significant improvement predictions with 0,000 < 0,05 On average, liquidity rates, solvency ratios, profitability ratios, and activity ratios have a significant impact on financial distress predictions. The results of the coefficient determinations of 94.6% and 5.4% of the remaining were affected by other untested factors in the study.


 


Keywords: liquidity ratio, solvability ratio, profitability ratio, activity ratio, financial distress prediction

Published
Mar 27, 2024
How to Cite
MINTARSIH, Ratna Ambar; BINANGKAL, Nurasniati. PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, RASIO SOLVABILITAS, RASIO PROFITABILITAS, DAN RASIO AKTIVITAS SEBAGAI PREDIKSI FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN RITEL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2018-2021. Prima Ekonomika, [S.l.], v. 15, n. 1, p. 80-89, mar. 2024. ISSN 2621-4148. Available at: <https://jurnal.stieykp.ac.id/index.php/prima-ekonomika/article/view/205>. Date accessed: 09 sep. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.37330/prima.v15i1.205.